Rapat Senat Terbuka Luar Biasa IFTK Ledalero 2023/2024, Sabtu, 4/11. Dok. IFTK Ledalero
Institut Filsafat dan Teknologi Kreatif (IFTK) Ledalero menyelenggarakan Rapat Senat Terbuka Luar Biasa Tahun Akademik 2023/2024 pada Sabtu, 4/11, di Auditorium St. Thomas Aquinas Ledalero untuk mewisuda 250 lulusan dengan perincian program sarjana 196 orang dan pascasarjana 54 orang. Para wisudawan ini berasal dari Program Studi S1 Ilmu Filsafat, Program Studi Pendidikan Keagamaan Katolik (PKK), dan S2 Ilmu Agama/Teologi Katolik.
Wisuda tak hanya menjadi wisuda pertama sejak IFTK Ledalero bertransformasi dari sekolah tinggi menjadi institut berdasarkan SK Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi No. 493/E/O/2022, tetapi juga menjadi wisuda pertama bagi Program Studi PKK. Rektor IFTK Ledalero, Dr. Otto Gusti Madung, SVD, mengatakan wisuda perdana dengan status institut, menandakan bahwa seluruh proses administrasi, transisi dari STFK ke IFTK sudah tuntas. “Karena itu, proses pendidikan dan kelulusan di bawah naungan IFTK Ledalero itu merupakan suatu proses yang legal, sehingga tidak ada keraguan bahwa ijazah mereka (para lulusan) tidak diakui,” ungkapnya.
Pater Otto juga mengucapkan proficiat kepada para wisudawan. Ia menyebutkan, wisuda ini merupakan simbol bahwa mahasiswa IFTK Ledalero sudah menyelesaikan satu tahap studi formal dan akan masuk ke tengah masyarakat lokal dan global untuk bekerja dan mengabdi. Ia berharap para wisudawan dapat berkontribusi bagi perubahan masyarakat dan Gereja sesuai dengan ilmu yang dipelajari di IFTK Ledalero. “Untuk lulusan PKK, semoga mereka menjadi guru agama Katolik dan katekis yang baik di tengah masyarakat dan dalam kehidupan menggereja. Saya juga harap agar lulusan IFTK Ledalero bisa terlibat dalam menciptakan keadilan, perdamaian dan keutuhan ciptaan,” imbuhnya.
Daftar Lulusan program sarjana dan magister dengan Nilai IPK Tertinggi
Program Studi S1 Ilmu Filsafat
Lulus dengan predikat cum laude: 23 orang.
Wisudawan IPK Tertinggi:
Program Studi S1 PKK
Lulus dengan predikat cum laude:3 orang.
Wisudawan IPK Tertinggi:
Program Studi S2 Ilmu Agama/Teologi Katolik
Lulus dengan predikat summa cum laude: 2 orang.
Lulus dengan predikat cum laude: 17 orang.
Wisudawan IPK Tertinggi:
__________
Yonsi Yopador, Humas IFTK Ledalero
CP: Hermina Wulohering 081314492653
Informasi: Belum semua foto diterima dari fotografer seksi dokumentasi.
SHARE THIS
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Vestibulum volutpat tortor nec vulputate pe0
Cras consectetur suscipit nisi a fermentum. Class aptent taciti sociosqu ad litora
Vivamus convallis lobortis dolor, eu varius ipsum tincidunt sed. Suspendisse sit amet ante ullamcorp0
Nulla vitae urna orci. Nunc at dictum ligula, vel suscipit nunc.
© Copyright 2025 by Ledalero Institute of Philosophy and Creative Technology - Design By Ledalero Institute of Philosophy and Creative Technology

